Monday 29 October 2012

HIDUP

HIDUP TERKADANG HITAM, TERKADANG PUTIH.
           Karena hitam itu ketika hati kita gelap dan berbuat penyimpangan dari apa yang memang sudah ditakdirkan dijalan hidup kita, dan putih itu ketika apa yang kita berikan dan lakukan memang hanya karena "mereka".
HIDUP TERKADANG BERLIKU, TERKADANG LURUS.
           Karena berliku itu ketika jalan hidup kita melewati persimpangan yg membuat kita bingung akan jalan yg kita pilih, dan lurus ketika jalan yang kita lewati memang jalan yang seharusnya kita lewati.
HIDUP TERKADANG PAHIT, TERKADANG MANIS.
           Karena pahit itu ketika kita merasakan apa artinya "kecewa", dan manis disaat kita melakukan suatu hal yang dapat membanggakan orang lain dan membuat orang lain ingat terhadap kita disaat tidak berada disekelilingnya.
HIDUP TERKADANG DIKEKANG, TERKADANG BEBAS.
           Karena dikekang itu disaat kita tinggal disebuah ruang lingkup dengan dikelilingi taman aturan/hukum, dan bebas ketika kita memiliki sebuah ruang dimana kita dapat membebaskan diri dari semua aktivitas dan masalah walaupun hanya 1 detik.
HIDUP TERKADANG SEMPIT, TERKADANG LUAS.
           Karena sempit disaat pasangan hidup sudah tidak lagi pernah menjauh, dan luas ketika arti dasar kehidupan itu dapat dipahami dengan adanya pasangan hidup (bukan sekedar hidup).
HIDUP TERKADANG SEDIH, TERKADANG BAHAGIA.
           Karena sedih itu disaat kita tahu bahwa waktu kehidupan itu tidak bisa kita ulang sedetik pun, dan bahagianya itu disaat kita merasakan bahwa kita pernah hidup didunia yg fana ini.
HIDUP TERKADANG SAKIT, TERKADANG SEHAT.
           Karena sakit ketika kebahagiaan hidup kita lewati dengan terbujur kaku ditempat tidur, dan sehat itu karena semangat hidup sudah mendarah daging dengan jalan kehidupan yang segar.
HIDUP TERKADANG MISKIN, TERKADANG KAYA.
           Karena miskin itu ketika rasa syukur, ridho, dan adil sudah tidak lagi tertanam diQalbu kita, dan kaya itu disaat kenikmatan berubah menjadi kebahagiaan yang simple.
HIDUP TERKADANG SULIT, TERKADANG MUDAH.
           Karena sulit itu ketika do'a dan ikhtiar sudah lagi tidak menjadi dasar kehidupan kita, dan mudah itu disaat rumus-rumus kehidupan dapat kita pahami secara mendalam.
HIDUP TERKADANG SENDIRI, TERKADANG RAME.
           Karena sendiri itu ketika semua yg kita perbuat bukan tanggungjawab orang lain, dan rame ketika semua orang selalu mengisi waktu demi waktu dengan canda tawa.
HIDUP TERKADANG CAPE, TERKADANG SANTAI.
           Karena cape itu ketika kita tahu bahwa hidup memanglah berat, dan santai ketika kebahagiaan mendampingi jalan hidup kita.
HIDUP TERKADANG JENUH, TERKADANG ASYIK.
           Karena jenuh itu ketika kita menjalani hidup hanya terpaku pada 1 jalan yang kita sedang tempuh dan tidak mencoba jalan lain yang membuat kita akan lebih berwarna, dan asyik itu ketika apa yang kita lakukan memang bukan hanya sekedar untuk memenuhi material.



  "SEMUANYA AKAN INDAH PADA WAKTUNYA"

By : Marjan Maulataufik

No comments:

Post a Comment